Selasa, 06 November 2012

Cara Mempercepat Download File Torrent

Anda tentu pernah mendengar tentang istilah torrent saat sedang mencari file di internet dan diberikan link yang mengarah pada file torrent dan bukan pada file aslinya. File torrent tersebut berisi tentang informasi yang menunjukkan daftar file yang telah terbagi menjadi beberapa segmen dan harus diunduh secara keseluruhan untuk membentuk sebuah file utuh yang Anda perlukan tersebut. Salah satu file yang biasa menggunakan torrent untuk mengunduhnya adalah file film yang biasanya berukuran besar. Sehingga dengan menggunakan torrent akan menjadi lebih cepat karena diperoleh dari berbagai host yang menyediakan segmen file.
Untuk mengunduh semua bagian file yang ada pada informasi file torrent, Anda membutuhkan aplikasi khusus. Salah satu aplikasi resmi dari penyedia layanan torrent yaitu BitTorrent. BitTorrent adalah pihak yang menyediakan layanan transfer file dengan konsep torrent ini, dan software kliennya juga mempunyai nama yang sama yaitu BitTorrent.
Cara Mempercepat Download File Torrent Images
Berikut ini beberapa tips untuk mempercepat proses download dari file torrent
1. Pilih aplikasi client yang tepat.
Selain BitTorrent sendiri ada beragam aplikasi torrent client yang tersedia seperti uTorrent, Deluge dan Vuze. Pilihlah yang Anda rasa paling cocok dan pastikan bahwa aplikasi tersebut secara rutin diupdate untuk meningkatkan kecepatan dan efisiensi atau perbaikan yang mungkin dilakukan oleh pembuatnya.
2. Cari seed dan peer yang baik
Sebelum mengunduh sebuah file torrent, perhatikanlah jumlah seeder dan leecher dari file tersebut. Seeder adalah orang yang telah mengunduh file dari torrent tersebut secara penuh dan melanjutkan proses upload untuk menjadi host penyedia segmen file. Sedangkan leecher adalah orang yang masih dalam proses download atau yang sudah selesai download tetapi tidak mau melakukan upload. Sehingga yang perlu Anda perhatikan adalah perbandingan antara seeder dan leecher, karena semakin banyak seeder maka kecepatan download melalui torrent juga akan semakin meningkat. Data mengenai statistik seeder dan leecher ini biasanya selalu disediakan oleh penyedia file torrent.
3. Meningkatkan batasan Max Half Open TCP
Angka yang terdapat pada batasan Max Half Open TCP ini menunjukkan berapa banyak koneksi yang dapat dilakukan secara simultan oleh aplikasi torrent client. Sistem operasi Windows XP Service Pack 2 keatas memiliki batasan atau limit default sebesar 10. Untuk memungkinkan jumlah koneksi FTP secara simultan yang lebih banyak Anda bisa memanfaatkan patch yang disediakan oleh LvlLord. File tersebut bisa diunduh dari sini, kemudian jalankan file patch yang ada dalam paket tersebut. Setelah menjalankan patch yang harus Anda lakukan adalah mengubah setting limit pada torrent client, misalnya pada uTorrent Anda dapat mengubahnya melalui menu Options > Preferences > Advanced > net.max_halfopen. Kemudian masukkan nilai antara 50 hingga 100.
Demikian beberapa tips mempercepat download file torrent yang bisa Anda manfaatkan saat mengunduh sebuah file yang besar agar cepat selesai.

0 komentar:

Posting Komentar